Selasa, 16 Desember 2008

Contoh Puisi

0 komentar

KITA ADALAH
PEMILIK SAH REPUBLIK INI
Taufik Ismail

Tidak ada pilihan lain
Kita harus
Berjalan terus
Karena berhenti atau mundur
Berarti hancur
Apakah akan kita jual keyakinan kita
Dalam pengabdian tanpa harga
Akan maukah kita duduk satu meja
Dengan para pembunuh tahun yang lalu
Dalam setiap kalimat yang berakhiran
"Duli Tuanku ?"

Tidak ada lagi pilihan lain
Kita harus
Berjalan terus
Kita adalah manusia bermata sayu, yang di tepi jalan
Mengacungkan tangan untuk oplet dan bus yang penuh
Kita adalah berpuluh juta yang bertahun hidup sengsara
Dipukul banjir, gunung api, kutuk dan hama
Dan bertanya-tanya inikah yang namanya merdeka
Kita yang tidak punya kepentingan dengan seribu slogan
Dan seribu pengeras suara yang hampa suara
Tidak ada lagi pilihan lain
Kita harus
Berjalan terus.

Contoh buku harian

1 komentar
Jakarta, 16 Desember 2008


Hari ini aku capek banget. Hufh. Hari ini sportive labs (maaf kalo salah) dimulai. Banyak banget acaranya. Pertama-tama kita diarahin dulu. Terus apel deh. Berasa jadi atlet. Hihihi. Kalo udah selesai apelnya acara dimulai deh. Yeeeesss. Pertama-tama ada tanding bola basket. Horeee aku seneng banget. Aku udah gak sabar mulai mainnya. Hehehe. Abis aku suka banget sih sama basket. 7a jatah mainnya lama banget. Harus nunggu yang lain dulu. Ternyata 7a lawan kelas 9. Aku sempet deg-degan gituu. Tapi ternyata 7a tetep kalah. Tapi permainan temen-teman 7a ku hebaaatttt sekali. Makasiih ya temen-temen.


Nindya

Pengalaman Mengesankan

1 komentar
Cara - cara menulis dan menceritakan pengalaman menarik dengan tepat

Thanks banget loh buat guru Bahasa Indonesia gw yang ngajarin gw dan buat gw tw tentang banyak informasi mengenai Bahasa Indonesia. Apalagi buat Pak Ucok yang walaupun galak tapi berjasa banget buat gw.....

Pertama gw mau kasih ngasih tw tentang arti dari pengalaman menarik.

"Pengalaman menarik adalah suatu peristiwa yg terjadi kepada seseorang dan biasanya pengalaman tersebut merupakan pengalaman sekali seumur hidup."

Langkah-langkah menulis pengalaman menarik :

  1. Pilih pengalaman menarik yang paling kita ingat
  2. Cari kata-kata yang mudah dimengerti oleh kita dan orang lain
  3. Tulis pengalaman menarik sesuai dengan waktu kejadian

Langkah-langkah menceritakan pengalaman menarik :

  1. Tentukan cerita yang akan diceritakan
  2. Ingat-ingat benar pengalaman tersebut
  3. Ceritakan dengan penuh ekspresi dan semangat
  4. Sesuaikan mimik muka dengan perasaan dalam cerita
  5. Pilih kata-kata yang menarik
  6. Jangan malu dan kumpulkan kepercayaan diri untuk menceritakan pengalaman tersebut

Udaaah sampai segini duluu yaaaa informasinya... Maaf kalau terbatas,,,

Minggu, 07 Desember 2008

0 komentar
Apasih cerpen itu ?
Cerpen itu adalah cerita yang dapat dibaca dengan cepat tanpa membutuhkan waktu yang lama. Atau yang disebut juga cerita pendek.
Cerpen sebagai karya sastra terdiri dari unsur intrinsik dan unsur ekstrinsik.
Unsur intrinsik : Tokoh dan penokohan
Unsur ekstrinsik : Unsur yang terdapat di luar karya sastra

Hal-hal yang harus diperhatikan saat membaca cerpen :
- Suara, lafal, dan intonasi yang jelas
- Mimik dan ekspresi yang tepat
- Kesesuaian alur cerita yang tepat
- Menggunakan alat peraga yang sesuai

Langkah-langkah membaca cerpen :
- Persiapan
Kita harus sudah siap baik dari mental maupun fisik.
- Maju ke depan kelas
Jangan ada keraguan dalam maju ke depan kelas untuk membaca cerpen
- Berdiri di tengah
Berdirilah di tengah-tengah agar pendengar dapat mendengar secara baik darimana saja
- Menyapa pendengar
Sapalah pendengar dengan pengan baik dan ramah baik secara lisan ataupun tatapan mata kita
- Mulai bercerita
Mulailah bercerita dengan semangat dan ekspresif.
- Penutupan
Tutuplah cerita dengan baik dan buatlah akhir cerita menjadi menarik

Surat Resmi

0 komentar
Apasih surat resmi itu ?
Surat resmi adalah surat yang disampaikan oleh suatu instansi/lembaga kepada seseorang atau lembaga/instansinya .

Bagian-bagian surat resmi :
- Kepala/Kop Surat
Terdiri dari : -Nama instansi/lembaga
-Alamat instansi/lembaga
-Logo instansi/lembaga
- Nomor Surat : Urutan surat yang dikirimkan
- Lampiran : Lembaran lain yang disertakan selain surat
- Hal : Garis besar isi surat
- Tanggal Surat
Penulisan tanggal disebelah kanan sejajar dengan nomor surat
- Alamat yang dituju (Jangan gunakan kata kepada ya)
- Pembuka
- Isi surat
- Penutup Surat
- Jabatan
- Tanda tangan
- Nama disertai NIP
- Tembusan surat

Pantun

0 komentar
Apasih pantun itu ?
Pantun itu adalah salah satu hasil karya sastra Melayu yang keberadaanya masih dikembangkan sampai sekarang.
Biasanya sih pantun itu digunakan untuk menggambarkan berbagai keadaan dan kegunaan.

Jenis-jenis pantun :
- Pantun anak-anak : Berisi permainan atau hal menyenangkan dan menyedihkan
- Pantun jenaka : Berisi bahan kelakar atau hal lucu
- Pantun muda-mudi : Berisi perasaan kasmaran atau jatuh cinta
- Pantun teka-teki : Pertanyaan yang meminta orang lain menebak
- Pantun nasihat : Berisi nasihat

Ciri-ciri pantun :
- Memiliki bait dan baris (Biasanya 4 baris 1 bait)
- Bersajak akhir a-b-a-b
- Satu baris terdiri dari 8-12 suku kata
- Terdiri atas sampiran dan isi
- Sampiran baris 1 dan 2
- Isi baris 3 dan 4

Kamis, 04 Desember 2008

Buku Harian (Bukan blog)

1 komentar
Buku harian itu adalah suatu media yang digunakan untuk menceritakan suatu pengalaman yang terjadi dalam hari-hari sang penulis.
Banyak loh orang-orang yang menulis buku harian atau yang lebih dikenal dengan diary itu. Biasanya diisi dengan cerita lucu, seneng, sedih atau sesuatu yang menarik.

Hal-hal yang perlu diperhatikan dalam menulis diary :
1. Tulis waktu menulis diary.
2. Pilih kata-kata yang menarik dan tidak terlalu susah untuk dimengerti.
3. Tulisan harus rapih loh. Biar mudah dibaca.
4. Jangan lupa tulis gambaran perasaan saat mengalami kejadian tersebut.
5. Tulis kejadian sesuai dengan waktunya dan tulis berurutan dari yang paling awal.
6. Jika ingin lebih menarik jangan lupa dihias.

Ini fungsi dari nulis buku harian :
1. Agar kita dapat mengenang kejadian yang penting dan menarik bagi kita.
2. Untuk tempat curahan hati jika tidak ada teman.
3. Membantu mengingat nama, waktu, tempat, dan kejadian yang menurut kita penting.
 

Blog Bahasaku Copyright 2008 All Rights Reserved Baby Blog Designed by Ipiet | All Image Presented by Tadpole's Notez